Back

Selasa, 27 Desember 2022 | 11:04 | Author by Arif Madya

DevC#mber 2022, Langkah Awal SMK Untuk Menjadi .NET Developer

Radya menjadi salah satu pendukung di acara DevC#mber 2022. DevC#mber tahun 2022 ini mengangkat tema “Langkah awal SMK untuk menjadi .NET Developer”. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, DevC#mber tahun ini dikhususkan untuk siswa-siswi SMK. 

DevC#mber adalah sebuah acara komunitas developer yang diadakan di bulan Desember setiap tahunnya oleh Alkademi. Pertama kali diadakan pada tahun 2018, DevC#mber ditujukan untuk para programmer yang ingin berbagi pengalamannya dengan sesama programmer. Konsep awal acara ini adalah “Barcamp” dimana para peserta dan pembicara bisa saling sharing ilmu dan pengalamannya secara langsung.

DevC#mber 2022 yang diadakan pada hari Jumat, 23 Desember 2022 di Block71 Bandung, dibuka dengan sambutan dan laporan kegiatan SMK Coding oleh Puja Pramudya (Chief of Curriculum Alkademi). Kemudian ada juga sambutan dari Kang Helmi (CEO Alkademi). Kang Helmi menyampaikan bahwa acara DevC#mber tahun ini diadakan bersama dengan SMK Coding. “DevC#mber tahun-tahun sebelumya dibuat untuk umum, pekerja, dan mahasiswa kuliah. Tahun ini khusus dibuat untuk SMK, biar semua teman-teman SMK bisa join. Harapannya kita ingin semua orang memiliki kesempatan belajar yang sama” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Fiki Setiyono (Country Lead - Azure Business Group at Microsoft). “Microsoft sangat mendukung program smk coding, karena selaras dengan visi Microsoft” ucapnya. Dalam presentasinya, Fiki Setiyono menjelaskan bahwa Microsoft mendukung perkembangan usaha di Indonesia, melalui program Microsoft for Startup dimana Alkademi merupakan salah satu startup yang menjadi bagian dari program tersebut.

Setelah sambutan dari para pembicara, rangkaian acara DevC#mber 2022 dilanjutkan dengan presentasi/pitching dari peserta kompetisi pembuatan aplikasi kategori beregu, serta dinilai langsung oleh juri dari Alkademi. Beberapa minggu ke belakang, siswa-siswi terpilih dari beberapa SMK dan Universitas diberikan kesempatan untuk membuat aplikasi didampingi oleh mentor dari Alkademi. 

Pitching dari peserta DevC#mber 2022

Hadir dan turut serta dalam kompetisi pembuatan aplikasi ini antara lain: SMK 1 Cisarua, SMK 1 Cimahi, SMK 1 Prakarya Internasional, dan STT Cipasung Tasikmalaya. Beberapa aplikasi yang dibuat yaitu: aplikasi menonton film, aplikasi pencari kerja, aplikasi penyedia gambar, aplikasi musik, dan aplikasi buku.

Selesai sesi pitching, acara dilanjutkan dengan diskusi antara Kang Helmi dan perwakilan guru-guru SMK mengenai program yang dilakukan oleh Alkademi kepada siswa SMK. Kang Helmi menawarkan juga kepada guru-guru SMK bahwa kedepannya akan ada pelatihan-pelatihan khusus untuk guru-guru SMK. Sesi diskusi diakhiri dengan pemberian bingkisan kepada perwakilan guru-guru SMK yang hadir.

Acara DevC#mber 2022 diakhiri dengan pengumuman pemenang lomba pembuatan aplikasi beregu dan coding competition individu. Hadiah berupa uang tunai senilai total dua belas juta rupiah diberikan langsung kepada para pemenang oleh perwakilan dari Qwords selaku sponsor di acara DevC#mber 2022. DevC#mber 2022 secara resmi ditutup dengan foto bersama seluruh peserta dan pembicara yang hadir.